Mengapa Bayern Munich Akhirnya Merekrut Vincent Company?

 

Vincent Company (Sumber Foto:google.com)

 

KampusUngu- Bayern Munich selangkah lagi mendapatkan Vincent Kompany untuk jadi pelatih baru. Lantas, mengapa tiba-tiba eks pemain Man City itu yang ditunjuk?
Dilansir dari Sky Sports, Bayern Munich dapatkan lampu hijau untuk dapatkan Vincent Kompany. Padahal, Kompany gagal bawa Buenley bertahan di Liga Inggris alias degradasi di musim 2023/2024.

Para petinggi Bayern Munich dan Burnley sudah bertemu untuk perekrutan Vincent Kompany. Pria berusia 38 tahun itu pun diyakini tertarik ke Bundesliga.

"Sudah ada pembicaraan dengan hasil positif sejak Senin kemarin. Petinggi Bayern percaya Kompany punya potensi untuk jadi pelatih top dengan visi dan ide-idenya," ujar pakar transfer Fabzirio Romano.

"Kesepakatan akan segera rampung," tegasnya.

Usut punya usut, Bayern Munich rupanya sudah punya kandidat empat pelatih sebagai pengganti Thomas Tuchel. Pihak klub diketahui menelan ludah sendiri dengan menahan Tuchel pergi.

Padahal keduanya sudah sepakat untuk berpisah di akhir musim setelah pertemuan pada Februari kemarin. Tuchel akhirnya tetap pada pendiriannya untuk cabut.

Bayern selanjutnya mendekati beberapa nama mantan pelatihnya seperti Julian Nagelsmann dan Hansi Flick. Keduanya pun ogah balik ke Die Roten.

Rumor lainnya, Jose Mourinho sampai Zinedine Zidane sempat dikaitkan dengan Bayern Munich. Pun pada akhirnya, hal itu hanya berujung sebatas rumor.

Bayern Munich gagal dapat trofi di musim 2023/2024. Bundesliga lebih kompetitif dengan Bayer Leverkusen yang sanggup jadi juara dan jangan upakan kejutan dari VFB Stuttgart yang finis sebagai runner up. Sementara, RB Leizpig dan Borussia Dortmund bisa terus kasih tekanan.

Jika nanti jadi pelatih, bisa sejago apa racikan Vincent Kompany buat Bayern?


Penulis: Nathan 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama